TIMES MALUKU, SIDOARJO – Presiden RI Prabowo Subianto pada Senin (18/3/2025) meresmikan 17 stadion di berbagai daerah sebagai bagian dari komitmen pemerintah dalam memajukan sepakbola Indonesia.
Dalam acara peresmian secara serentak di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Jawa Timur itu, Prabowo menekankan agar pembangunan dan pengelolaan infrastruktur olahraga didukung kerja sama yang baik antara pemerintah, klub sepak bola dan pihak swasta, sehingga pengelolaannya lebih optimal.
"Saya kira dengan keberhasilan 17 stadion ini, juga membangkitkan kehendak. Pemerintah menargetkan pembangunan 20 stadion baru dalam kurun waktu dua tahun hingga tiga tahun ke depan," kata Prabowo.
Prabowo berharap klub-klub sepak bola dan pihak swasta dapat turut serta dalam pengelolaan stadion agar fasilitas yang telah dibangun bisa dimanfaatkan secara maksimal demi kemajuan sepak bola nasional.
Ia juga memastikan pembangunan stadion tidak hanya berhenti di angka 17, tetapi akan terus dilanjutkan dengan target 17 hingga 20 stadion tambahan dalam dua atau tiga tahun ke depan. "Semua kabupaten, nanti ujungnya harus punya stadion yang baik," tambah Prabowo.
Ia kemudian menegaskan bahwa komitmen pemerintah untuk membina sepak bola nasional akan terus diperkuat melalui berbagai kebijakan dan dukungan infrastruktur.
"Kita sudah buktikan kita ingin dorong dan bina olahraga sepak bola, dan ini kita teruskan dengan berbagai upaya, konsentrasi, kreativitas, dan kebijakan-kebijakan yang bisa mendorong untuk kita punya prestasi hebat dan baik".
Lebih lanjut, Presiden Indonesia kedelapan itu juga mengungkapkan keberhasilan sepak bola suatu negara tidak bergantung pada tingkat kekayaan, melainkan pada tekad dan semangat. Dalam hal ini, ia ingin Indonesia belajar dari negara-negara di Afrika yang meski tak sekaya Indonesia, tetapi bisa rutin masuk ke Piala Dunia.
"Bukan bangsa yang kaya saja yang sepak bolanya hebat. Tidak! Banyak negara miskin, negara-negara di Afrika, mereka bisa masuk ke Piala Dunia. Mereka enggak punya lapangan sebagus ini. Mereka jauh lebih miskin dari kita, tetapi semangatnya tak mau kalah. Kita harus belajar dari mereka," tegas Prabowo.
Renovasi 17 Stadion
Sebelumnya, 17 stadion di seluruh Indonesia secara serentak dibangun dan direnovasi oleh pemerintah.
Proyek pembangunan dan renovasi ini dilakukan oleh Kementerian Pekerjaan Umum sejak 2023 dengan total biaya digelontorkan mencapai Rp 1,74 triliun.
Setelah selesai dibangun dan direnovasi, ke-17 stadion itu akan diserahkan kepada pemerintah daerah masing-masing, dan akan digunakan untuk menggelar pertandingan-pertandingan timnas atau Liga 1.
Diketahui 17 stadion yang diresmikan tersebut adalah:
- Stadion Gelora Delta Sidoarjo Jawa Timur
- Stadion Kanjuruhan Malang Jawa Timur
- Stadion Surajaya Lamongan Jawa Timur
- Stadion Gelora Joko Samudro Gresik Jawa Timur
- Stadion Gelora Ratu Pamelingan Pamekasan Jawa Timur
- Stadion BJ Habibie Pare-Pare Sulawesi Selatan
- Stadion Maguwoharjo Sleman Yogyakarta
- Stadion Jatidiri Semarang Jawa Tengah
- Stadion Gelora Bumi Kartini Jepara Jawa Tengah
- Indomilk Arena Kabupaten Tangerang
- Stadion Patriot Candrabhaga Kota Bekasi
- Stadion Pakansari Kabupaten Bogor
- Stadion Wibawa Mukti Kabupaten Bekasi
- dan Gelora Bandung Lautan Api Kota Bandung Jawa Barat
- Stadion Segiri Kota Samarinda Kalimantan Timur
- Stadion Demang Lehman Kota Banjarbaru Kalimantan Selatan
- Stadion Bumi Sriwijaya Kota Palembang Sulawesi Selatan (*)
Artikel ini sebelumnya sudah tayang di TIMES Indonesia dengan judul: Resmikan 17 Stadion se-Indonesia, Ini Harapan Presiden Prabowo
Pewarta | : Antara |
Editor | : Ronny Wicaksono |